Memilih Plamir Instan yang Tepat Berdasarkan Pengaplikasiannya

Apa itu plamir? Plamir merupakan pelapis tembok berwarna putih yang terbuat dari campuran lem, air, dan kalsium. Berdasarkan jenisnya, secara umum plamir dapat dibedakan menjadi 2 yakni plamir instan dan plamir konvensional. Dari segi kepraktisan penggunaan, plamir tipe instan tentu saja lebih unggul karena bisa langsung digunakan. 

Pemilihan plamir ini tidak bisa dilakukan secara sembarangan lho, Anda harus memilihnya berdasarkan kriteria tertentu sesuai dengan kebutuhan penggunaan. Salah satu indikator yang bisa dijadikan pertimbangan saat memilih plamir tembok adalah berdasarkan tipe pengaplikasiannya. Tiap-tiap pengaplikasian pada jenis tembok yang berbeda membutuhkan tipe plamir yang berbeda-beda pula. 

Misalnya, untuk tembok eksterior gunakan semen putih sebagai plamir. Semen putih mempunyai daya tahan yang lebih bagus terhadap paparan air hujan dan sinar matahari langsung. Alhasil, tembok bagian luar bangunan akan lebih bebas dari bercak-bercak atau pemudaran warna cat akibat kelembaban yang berlebihan atau kondisi ekstrim. 

Sementara itu, untuk tembok interior (dalam ruangan) Anda dapat menggunakan plamir instan berbahan akrilik. Tipe plamir satu ini memang tidak terlalu kedap air karena memiliki daya pengikat yang rendah. Sayangnya, tipe plamir ini kurang sesuai apabila diaplikasikan pada permukaan tembok yang lembab. Kelebihannya, pengaplikasiannya lebih mudah dibandingkan semen putih. 

Mau beli kebutuhan plamir rumah? Yuk, cek unitnya sekarang juga di Beruang Perkasa. Kami merupakan supplier bahan bangunan seperti plamir instan, acian, semen, semen instan, perekat batu bata, dan sejenisnya. Tersedia material dalam beragam merk, mulai dari Big Lion, Panda, Elephant, dan masih banyak lagi. Tunggu apa lagi? Segera hubungi Beruang Perkasa di: 

info@beruangperkasa.id

031-8704593 / 031-8721992 / 031-8796430

Leave a Comment

Your email address will not be published.

×
Chat Via Whatsapp Web ?